-->

Ngeri, Shower di Rumah Bisa Menjadi Sarang Bakteri dan Penyakit

Shower bisa menjadi sarang bakteri dan penyakit - Mandi memang bikin badan jadi segar. Tubuh kamu menjadi bersih dari kotoran-kotoran yang menempel dan terasa ringan. Apalagi kalau mandinya memakai air hangat melalui pancuran alias shower. Pastinya rasa pegal dan capek jadi hilang, tidur pun akan semakin pulas.

Shower bisa menjadi sarang bakteri dan penyakit
Mandi memakai shower ternyata bisa menjadi sarang bakteri via huffpost.com

Biasanya, penggunaan shower buat mandi didominasi oleh masyarakat yang tinggal di perkotaan, terutama bagi mereka yang tinggal di apartemen dan hotel. Di rumah-rumah pun biasanya ada yang memakai shower untuk mandi ataupun yang enggak.

Tapi hati-hati ya, guys. Ternyata, shower di rumah kamu itu bisa saja menjadi sarangnya penyakit. Jadi, bukannya bikin badan kamu tambah bersih, tapi malah dapat mengganggu kesehatan kamu. Loh kok bisa?

Enggak jarang shower dan selangnya menjadi tempat hidupnya bakteri. Apalagi, shower tersebut terbuat dari bahan logam yang gampang berkarat. Nah, bakteri inilah yang hidup di logam yang berkarat itu.

Ada penelitian yang dilakukan oleh sekelompok dari Universitas Colorado Boulder terkait dengan bakteri yang ada di dalam shower. Enggak tanggung-tanggung, mereka bahkan mengambil sampel lebih dari 656 rumah yang mempunyai shower di Amerika Serikat dan Eropa.

Hasilnya cukup mengejutkan. Para peneliti menemukan adanya jejak kehidupan bakteri nontuberculous mycobacteria (NTM). Yang bikin ngeri, bakteri ini dapat menjadi penyebab penyakit yang cukup serius, seperti penyakit paru-paru. Apalagi kalau kamu mempunyai daya tahan tubuh yang lemah, kamu akan gampang diserang penyakit paru-paru.

Selain itu, kalau kamu terpapar bakteri ini, kamu bisa mengalami gejala infeksi seperti batuk berdarah, sesak napas, dan batuk terus menerus. Dan juga, disertai rasa lelah dan demam. Ngeri banget, kan?

Selain sering ditemukan pada shower yang berbahan logam, bakteri NTM juga kemungkinan berasal dari air yang berasal dari kota. Bisa jadi bakteri tersebut terbawa air yang dialirkan dari pipa-pipa, hingga ke shower rumah kamu. Jadi ada dua kemungkinannya, entah bakteri itu memang berhabitat di shower logam, atau memang berasal dari sumber air shower tersebut.

Jadi bagaimana solusinya? Kamu enggak perlu khawatir berlebihan, karena resep antibiotik dari dokter bisa mengalahkan bakteri ini. Meskipun begitu, bukan berarti kamu harus berhenti mandi menggunakan shower, ya.

Semuanya tergantung dengan perawatan kamu terhadap shower. Lebih baik kamu rajin membersihkan shower dengan menggunakan cuka. Karena, bahan dari cuka terbukti sangat ampuh buat membunuh berbagai macam bakteri.

Jadi bagaimana, guys? Mau mandi sehat, atau mandi penyakit? Semua tergantung pilihan kamu ya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel