-->

Ini Loh Alasan Cewek Sering Marah-Marah, Cowok Harus Pahami

Alasan cewek sering marah-marah ke cowoknya - Dalam setiap hubungan, pasti ada saja si cewek yang selalu marah-marah ke cowoknya. Kamu sebagai cowok, pastinya akan bingung dan pusing tujuh keliling kalau cewek kamu udah marah-marah. Yang ada di pikiran kamu, pasti bertanya-tanya, kenapa cewek kamu bisa marah-marah, dan bagaimana supaya dia enggak marah-marah dan ngambek lagi.

Alasan cewek sering marah-marah ke cowoknya
Cewek kalau udah marah-marah bikin bingung via carlosxuma.com

Banyak faktor yang bisa bikin cewek itu marah-marah ke cowoknya, bahkan bisa dibilang marah-marahnya ini enggak jelas, spontanitas, dan bikin bertanya-tanya. Bahkan alasannya itu enggak disadari, baik itu sama cowoknya maupun ceweknya sendiri. Mungkin ini agak sedikit konyol, tapi memang itulah kenyataannya.

Oke, daripada penasaran, mending kita simak saja alasan cewek sering marah-marah ke cowoknya versi Arimpi.Com berikut ini.


1. Cowoknya kurang perhatian

Yang namanya cewek pastinya selalu ingin mendapatkan perhatian dari cowoknya. Baik itu perhatian melalui perkataan, maupun perbuatan. Namun, karena dasarnya cowok itu enggak peka atau memang sibuk, akhirnya si cewek kurang mendapatkan perhatian seperti yang diharapkan. Akhirnya dia menjadi marah-marah enggak jelas.


2. Cemburu

Cemburu adalah tanda sayang. Bisa saja ketika dia melihat kamu sedang bersama cewek lain, meskipun itu hanya teman dan hanya ngobrol, dia akan merasa cemburu. Akhirnya, balik lagi ke poin nomer satu di atas, dia merasa kurang mendapatkan perhatian sama kamu. Makanya dia marah-marah.


3. Cowoknya terlalu sibuk

Ada bagusnya kalau cowok fokus sama kesibukannya seperti bekerja, kuliah, dan lain-lain. Tapi, kalau si cowok tersebut terlalu sibuk sama aktivitasnya, dan mengesampingkan ceweknya, maka si cewek akan merasa kurang diperhatikan. Akhirnya, dia marah-marah.


4. Cowoknya enggak romantis

Memang sih banyak cewek yang mengidamkan punya cowok yang romantis. Sehingga, apapun yang dilakukan si cowok selalu bikin hati si cewek berbunga-bunga. Tapi, kalau si cowok enggak romantis seperti yang diharapkan, yang ada akan timbul kekesalan dari cewek. Apapun yang dilakukan si cowok akan selalu terlihat menyebalkan di mata cewek karena kurang romantis. Akhirnya si cewek menjadi selalu marah-marah.


5. Cowoknya susah dibilangin

Cowok itu bagaikan anak bandel yang suka semaunya sendiri dan susah dibilangin. Mereka kerap melakukan hal-hal yang dilarang sama ceweknya. Hingga akhirnya, si cewek merasa omongannya enggak diperhatikan dan enggak dihargai. Makanya dia menjadi marah-marah karena kelakuan cowoknya yang enggak sesuai dengan omongannya.


6. Stres

Siapapun, mau itu cewek atau cowok, pastinya akan sering marah-marah kalau sedang stres. Jadi, kalau cewek kamu sedang mengalami banyak masalah yang bikin dia stres, mending jangan coba-coba membuat dia tambah marah. Baiknya membantu dia mencarikan solusinya.


7. PMS

Kalau yang ini enggak perlu dijelasin lagi ya, guys. Kalau cewek kamu marah-marah karena sedang PMS, lebih baik turuti saja apa kemauannya dia. Jangan membantah, karena yang ada dia bakal semakin marah.


Itulah beberapa alasan kenapa cewek suka marah-marah ke cowoknya. Intinya, si cewek ini butuh perhatian dari cowoknya, karena yang namanya cewek ingin selalu diperhatikan. Jadi, pahami sifat-sifat cewek ya. Baca juga Mengatasi Bertengkar dengan Pasangan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel